get app
inews
Aa Text
Read Next : Sore Tadi, Wonosobo Diguncang Gempa 2,1 Magnitudo

Festival Balon Udara Kembali Meriahkan Wonosobo Pasca Idul Fitri 2024, Cek Jadwalnya

Rabu, 03 April 2024 | 16:55 WIB
header img
Ribuan masyarakat ramaikan festival balon udara di Wonosobo Jawa Tengah. Foto" Fd/iNewsTemanggung.id

WONOSOBO, iNewsTemanggung.id - Festival balon udara yang menjadi tradisi setiap tahun usai hari raya Idul Fitri akan kembali digelar di Wonosobo.

Acara yang akan berlangsung selama 11 hari berturut-turut ini akan menempati 14 lokasi yang berbeda di berbagai desa dan kecamatan di Wonosobo.

Acara dimulai dengan pembukaan di Desa Kembaran, Kecamatan Kalikajar pada tanggal 11 April dan akan berlangsung hingga 14 April mendatang.

Selanjutnya, festival akan berlanjut ke lokasi lainnya seperti Simbang, Lamuk, Reco, dan lainnya, sebelum mencapai puncaknya di Alun-alun Wonosobo pada tanggal 21 April.

Menurut Kabid Pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Wonosobo, Fatonah, festival ini telah menjadi bagian dari tradisi setiap Lebaran di daerah Kalikajar dan Kertek.

"Selain sebagai hiburan bagi masyarakat setempat, festival ini juga diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisata di Wonosobo," ungkapnya. 

Salah satu tujuan dari festival ini adalah untuk mengurangi penerbangan balon udara liar yang dapat mengganggu jalur penerbangan. O

"Oleh karena itu, aturan yang ditegakkan dalam festival ini adalah setiap balon udara harus ditambatkan, tidak diperbolehkan terbang bebas," tambahnya. 

"Dengan diadakannya festival ini, diharapkan juga dapat memberikan hiburan dan kehangatan bagi masyarakat Wonosobo yang merantau dan pulang kampung saat musim mudik," jelas Fatonah. 

Daftar 14 lokasi festival balon udara Wonosobo 2024

Kembaran Kecamatan Kalikajar (11 - 14 April 2024)

Simbang Kecamatan Kalikajar (12-16 April 2024)

Lamuk Kecamatan Kalikajar (13-14 April 2024)

Reco Kecamatan Kertek (16-17 April 2024)

Karangluhur Kecamatan Kertek (13-14 April 2024)

Wringinanom Kecamatan Kertek (20 April 2024)

Ansor Candiyasan Kecamatan Kertek (18-19 April 2024)

Ansor Bojasari Kecamatan Kertek (14-15 April 2024)

Semayu Kecamatan Selomerto (12 April 2024)

Jaraksari Kecamatan Wonosobo (16 April 2024)

Sambek Kecamatan Wonosobo (18-19 April 2024)

Kaliasem Gondang Kecamatan Watumalang (14-15 April 2024)

Mudal Kecamatan Mojotengah (17 April 2024)

Puncak Festival Mudik Alun-Alun Wonosobo (21 April 2024)

Editor : M Wali

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut