Nur Rofiq Dilantik Gantikan Nadia Muna di DPRD Temanggung

TEMANGGUNG, iNewsTemanggung.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Temanggung resmi melantik Nur Rofiq sebagai anggota baru melalui mekanisme pergantian antarwaktu (PAW), Selasa (23/4).
Nur Rofiq menggantikan Nadia Muna yang mengundurkan diri karena maju dalam bursa calon wakil bupati pada Pilkada Temanggung 2024.
Ketua DPRD Temanggung, Yunianto, menyampaikan bahwa dengan pelantikan ini, jumlah anggota DPRD kembali lengkap sebanyak 45 orang, setelah hampir lima bulan mengalami kekosongan kursi.
“Dengan formasi lengkap, kami berharap kinerja DPRD akan semakin maksimal, baik dalam fungsi pengawasan, penganggaran, maupun legislasi,” ujarnya.
Terkait penempatan Nur Rofiq di komisi dan alat kelengkapan dewan, Yunianto menyebut hal itu menjadi kewenangan Fraksi PPP.
“Ketua fraksi nanti akan mengusulkan penempatan yang bersangkutan, dan kami akan menindaklanjuti sesuai usulan internal fraksi,” jelasnya.
Sementara itu, Nadia Muna kini resmi menjadi Wakil Bupati Temanggung terpilih untuk periode 2025–203.
Editor : Redaksi