Hasil Survei Charta Politika: Agus-Nadia Kuasai Puncak Elektabilitas Pilkada Temanggung

Redaksi
Pasangan nomor urut 1 Agus Setyawan - Nadia Muda. Foto: Doc/iNewsTemanggung.id

TEMANGGUNG, iNewsTemanggung.id - Dua tokoh baru mencuri perhatian dalam Pilkada Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Pasangan Agus Setyawan dan Nadia Muna menjadi unggulan dengan tingkat elektabilitas yang tinggi, mengalahkan dua pasangan politisi berpengalaman lainnya: bupati petahana serta wakil bupati petahana yang masing-masing maju dengan pasangan baru.

Survei tatap muka yang dilakukan oleh Charta Politika Indonesia pada akhir Oktober 2024 menunjukkan keunggulan pasangan petani dan santri ini, Agus Setyawan dan Nadia Muna, atas dua pasangan lain, yaitu Muhammad Al Khadziq – Bima Alugoro dan Heri Ibnu Wibowo – Fuad Hidayat.

Menurut peneliti dari Charta Politika Indonesia, Ardha Ranadireksa, elektabilitas pasangan nomor urut 1, Agus – Nadia, mencapai 40,6%. Di sisi lain, pasangan nomor 2, Bowo – Fuad, memperoleh 25,0%, sedangkan pasangan nomor 3, Khadziq – Bima, meraih dukungan sebesar 30,1%.

“Selisih elektabilitas antara Agus – Nadia dengan pesaing terdekatnya, Khadziq – Bima, terbilang signifikan yaitu sebesar 10.5%. Sementara Bowo – Fuad mengikuti pada urutan berikutnya dengan selisih sekitar 5% di bawah Khadziq – Bimo,” ujar Ardha, Senin (11/11/2024).

Dari sisi pekerjaan, pasangan Agus – Nadia menonjol dengan dukungan kuat di kalangan petani dan ibu rumah tangga, dengan persentase hampir mencapai 50 persen.

Dengan waktu tersisa dua minggu menuju hari pencoblosan, keunggulan pasangan ini tampaknya akan tetap bertahan, bahkan popularitas dan tingkat kesukaan terhadap Agus-Nadia tampak semakin meningkat.

Menariknya, Agus Setyawan, yang akrab disapa Agus Gondrong, sebenarnya adalah seorang petani dari lereng Gunung Prau.

Berkat kepemimpinan dan kreativitasnya, ia kemudian terpilih sebagai kepala desa di Campurejo, Kecamatan Tretep, Kabupaten Temanggung.

Editor : M Wali

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network