3.000 Pelajar TK hingga SMA 16 Sekolah di Magelang Mulai Besok Dapat Makan Bergizi Gratis

M Wali
Pelajar SD mendapat makan begizi gratis. Foto: Ist/iNewsTemanggung.id

MAGELANG, iNewsTemanggung.id - Unit Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kota Magelang akan memulai distribusi makanan bergizi gratis kepada 3.000 siswa, sebagai bagian dari Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan oleh pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Program ini akan dimulai pada Senin (6/1/2025), dengan sasaran siswa dari tingkat TK hingga SMA/SMK di 16 sekolah yang tersebar di Kota Magelang dan Kabupaten Magelang.

Kantor SPPG Kota Magelang, yang terletak di Jalan Gatot Subroto, menjadi pusat pelaksanaan program ini. Beberapa lembaga pendidikan sasaran meliputi TK/KB dan PAUD seperti KB Masyithoh, KB Tunas Mekar, TK Pertiwi Jurangombo, TK Pertiwi Banyurojo, dan RA Masyitoh.

Selain itu, terdapat sejumlah SD seperti SD Bulurejo, SD Jurangombo 1-5, SD Banyurojo 1 dan 2, SD Pirikan, serta SD Kartika. Untuk tingkat lanjut, program ini mencakup MTs 2 Kota Magelang dan SMKS Maarif.

Kepala SPPG Kota Magelang, Rauf Oktavian, menjelaskan bahwa SPPG Kota Magelang sebagai unit gizi daerah telah siap melaksanakan program tersebut mulai Senin (6/1).

"Target sasaran, kami mendapatkan perintah dari pusat untuk maksimal di 3.000 sasaran diutamakan untuk siswa level rendah atau level TK sampai SD," kata Rauf saat diwawancarai di kantornya, Minggu (5/1/2025).

Rauf juga menyebut bahwa meski prioritasnya pada siswa TK hingga SD, layanan ini tetap mencakup beberapa representatif dari SMP dan SMA.

"Jadi, dari TK sampai SMA di sini dapat dengan total 16 sekolah. Ada di beberapa titik yang tersebar di Kabupaten dan Kota Magelang," lanjutnya.

Editor : Redaksi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network