Intensitas Hujan Tinggi, Daerah Borobudur Diterpa Banjir Bandang dan Tanah Longsor

M Wali
Banjir dan tanah longsor terjadi di Daerah Borobudur Magelang. Foto: ANTARA/iNewsTemanggung.id

MAGELANG, iNewsTemanggung.id - Derasnya intensitas hujan di wilayah Kabupaten Magelang, mengakibatkan tanah longsor dan banjir bandang di Desa Kenalan, Kecamatan Borobudur.

Agus Waluyo Kepala Desa Kenalan menuturkan, akibat bencana tanah longsor dan banjir bandang, dua rumah rusak, serta 11 ekor kambing dan 17 ekor itik tertimbun material longsor.

"Banjir serta tanah longsor yang ditimbulkan di lingkungan Dusun Wonolelo diduga mengakibatkan banjir bandang di Kenalan III," katanya Rabu, (12/10/2022).

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang Edi Wasono mengatakan, bencana terjadi sekitar pukul 13.00 WIB.

Ia menyebutkan dua rumah rusak milik Sri Asih dan Kabito, kemudian kandang kambing rusak berat milik Sadiman.

Selain itu, banjir juga memutuskan jaringan pipa untuk pengairan satu dusun.

Editor : M Wali

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network