Sandiaga Uno Absen di Acara Partainya Justru Hadir di Peringatan Harlah PPP, Ternyata ini Alasannya

M Wali
Sandiaga Uno saat menghadiri Harlah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ke-50 yang digelar di Stadion Kridosono, Yogyakarta Minggu (8/1)/. Foto: Ist/iNewsTemanggung.id

JAKARTA, iNewsTemanggung.id - Sandiaga Salahudin Uno angkat bicara terkait alasan dirinya tak hadir pada peresmian Kantor Badan Pemenangan Presiden Gerindra pada Sabtu, (7/1/2023) kemarin. 

Banyak spekulasi tentang ketidakhadiran Sandiaga Salahuddin Uno, namun malah hadir atas undangan peringatan harlah PPP di Yogyarakta. 

Ia mengatakan, tentunya dia akan berusaha menghadiri setiap undangan yang ditujukan kepada dirinya. Jangankan partai sendiri, partai lain pun dia akan berusaha untuk hadir ketika dirinya diundang.

"Seperti dari undangan (PPP) di Jogja aja saya upayakan hadir, apalagi kalau partai sendiri yang mengundang dan itu acaranya di Jakarta (saya akan berusaha datang”, katanya saat di Prambanan, Minggu (8/1/2023).

Sandi mengaku tetap mendoakan atas Peresmian Kantor Badan Pemenangan Presiden Gerindra Sabtu kemarin berlangsung lancar dan sukses. Dan dia bersyukur acaranya bisa berjalan dengan sukses.

Terkait alasannya tidak hadir, karena memang tidak diundang. Jikalau diundang dia pasti akan hadir. Namun jika tidak ada undangan maka Sandi mengaku akan mengisi dengan tugas-tugas Kementerian. Seperti hari ini yang dia lakukan di Jogjakarta dengan mengunjungi Prambanan.

"Jadi tentunya saya sangat menghargai sebagai kader harus loyal tegak lurus dengan aturan partai,"tegas dia.

Editor : M Wali

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network